Patroli Rutin Siang Hari Polsek Batang Tarang Saat Bulan Ramadhan

Sanggau, Polda Kalbar – Untuk memberikan rasa aman dan melindungi masyarakat yang melaksanakan Ibadah Puasa, Polsek Batang Tarang jajaran Polres sanggau Polda Kalbar meningkatkan patroli siang hari selama Bulan Ramadhan.

Kapolsek Batang Tarang Iptu Andreas Quinn, S. Tr. K, M.A.P mengatakan, untuk memberikan rasa aman di bulan suci Ramadhan ini, Personil Polsek Batang Tarang meningkatkan kegiatan Patroli baik siang maupun malam hari.

“Kegitanan ini dilakukan guna menjamin keberlangsungan suasana kondusif di wilayah Kecamatan Batang Tarang di Bulan Ramadhan ini,” ucapnya.

Dirinya menjelaskan meskipun bulan puasa, namun segala bentuk pelayanan publik di Polsek Batang Tarang tetap dijalankan seperti biasa.

Tidak hanya melakukan patroli, personil juga melaksanakan penyampaian pesan-pesan Kamtibmas kepada warga.

“Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tidak kejahatan, seperti pencurian kendaraan bermotor saat Bulan Ramadhan,” tukas Iptu Andreas.

Koordinator Liputan Kalbar, Rustan Batas.”

BACA JUGA:  Pasangan Bukan Suami Istri Digerebek Diduga Kerap Transaksi dan Pesta Narkoba

Mungkin Anda juga menyukai