Asistensi Dansat Brimob Polda Kalbar KOMBES POL MUHAMMAD GUNTUR, S.I.K., M.H. Di Wilkum Polres Sanggau

Kalbar, Sanggau ~ Pada hari Selasa tanggal 27 Februari 2024 sekira jam 09.00 WIB bertempat di Kantor DPRD Kab. Sanggau Jl. Jend. Sudirman Kel. Bunut Kec. Kapuas Kab. Sanggau telah dilaksanakan Asistensi Dansat Brimob Polda Kalbar KOMBES POL MUHAMMAD GUNTUR, S.I.K., M.H. di Wilkum Polres Sanggau.
Kegiatan Asistensi Dansat Brimob Polda Kalbar KOMBES POL MUHAMMAD GUNTUR, S.I.K., M.H. dihadiri oleh Kapolres Sanggau AKBP SUPARNO AGUS CANDRA KUSUMAH, S.H.,S.I.K., Dandim 1204/Sanggau LETKOL INF PUTRA ANDIKA TRIHATMOKO, Ketua DPRD Kab. Sanggau JUMADI, S.Sos, PJU Polres Sanggau.
Adapun rangkaian kegiatan Dansat Brimob di Wilkum Polres Sanggau antara lain.
Monitoring secara langsung pelaksanaan Rapat Pleno Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat KPU Kab. Sanggau.
Melakukan pengecekan terhadap personil yang melaksanakan pengamanan kegiatan Rapat Pleno di Kantor DPRD Kab. Sanggau dari Ring 1, Ring 2 dan Ring 3.
Memastikan sistem keamanan yang ada di sekitar Kantor DPRD Kab. Sanggau.
Selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman dan kondusif.
Kegiatan Asistensi Dansat Brimob Polda Kalbar KOMBES POL MUHAMMAD GUNTUR, S.I.K., M.H. di Wilkum Polres Sanggau dalam rangka monitoring serta melakukan pengecekan secara langsung pengamanan kegiatan Rapat Pleno Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat KPU Kab. Sanggau di Kantor DPRD Kab. Sanggau.
Koordinator Liputan SHI com, Kalbar Rustan Batas.”